INISUMEDANG.COM – Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang sampai dengan tanggal 3 Mei 2020 telah melakukan Rapid Test kepada 2.322 orang dan Rapid Tes ulang sebanyak 85 orang.
Kemudian Hasil Rapid Test yang dilaksanakan secara masif dari tanggal 28 sampai 2 Mei 2020, terhadap 729 orang, dengan hasil sebanyak 714 orang negatif dan 15 orang lainnya positif.
“Alhamdulillah, dalam sepekan ini tidak terjadi lagi penambahan kasus positif Covid-19 di Kabupaten Sumedang“. Ujar Humas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Sumedang Dadang Sundara, Saat Siaran Pers di Gedung IPP Sumedang, Minggu (3/5/2020).
Ini Baca Juga : Pemkab Sumedang Terus Distribusikan Bansos JPS Covid-19 Untuk 15 Ribu KK
Namun demikian, kata Dadang, hal ini jangan membuat kita lengah, dan untuk itu kami imbau kepada masyarakat Sumedang agar tetap disiplin selama pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang pelaksanaannya di Kabupaten Sumedang hari ini sudah masuk hari ke-12.
“Selanjutnya, kepada seluruh warga Sumedang agar dapat mematuhi seluruh aturan pada saat pemberlakuan PSBB di Kabupaten Sumedang, dengan tetap tinggal di rumah, memakai masker bagi yang harus keluar rumah, sering mencuci tangan menggunakan sabun dan menjalankan perilaku hidup bersih dan sehat”. Kata Dadang.
Sedangkan Situasi dan kondisi penyebaran Covid-19 pada tanggal 3 Mei 2020 Pukul 16.00 WIB di Kabupaten Sumedang masih perlu diwaspadai.
“Adapun perkembangan lengkapnya adalah sebagai berikut, Positif Covid-19 Berdasarkan Polymerase Chain Reaction (SWAB) sebanyak 5 orang”. Katanya.