INISUMEDANG.COM – Kapolres Sumedang AKBP. Eko Prasetyo Robbyanto meresmikan Pos Polisi di Cadas Pangeran pada Rabu (27/1/2021).
Kapolres mengatakan dengan diremikannya Pos Polisi Cadas Pangeran ini berperan sebagai ikon Kabupaten Sumedang, juga berdekatan dengan lokasi wisata.
“Dengan di remikannya Pos Polisi Cadas Pangeran ini berperan sebagai ikon Kota Sumedang, kemudian berada dilokasi wisata, daerah rawan bencana, dan yang menjadi jalur urat nadi ekonomi tidak hanya di Sumedang tapi Jawa Barat”. Ujar Kapolres.
Kapolres menambahkan, dijalur Cadas Pangeran banyak truk hilir mudik, sehingga menimbulkan kemacetan, maka peran pos polisi di Cadas Pangeran sangat penting.
“Kita harus siap memberikan pelayanan apapun yang terjadi di cadas pangeran, sehingga keputusan dari kasat lantas agar merenopasi pos Polisi ini sangat tepat”. Tambahnya.
Kapolres berharap dengan diresmikannya Pos Polisi dapat dimanfaatkan secara maksimal dan dimohon dirawat serta terus ditingkatkan fasilitasnya.