Berita  

Rencana Demo Dibatalkan, Kapolres: Situasi Sumedang Kondusif

Foto: Kapolres Sumedang AKBP Sandityo Mahardika didampingi Wabup Sumedang M Fajar Aldila

Sumedang, 1 September 2025 – Kapolres Sumedang AKBP Sandityo Mahardika memastikan situasi di Kabupaten Sumedang tetap kondusif menyusul dibatalkannya rencana aksi unjuk rasa yang sebelumnya sempat beredar.

“Alhamdulillah, kondisi terkini di Sumedang berjalan kondusif. Kami sudah melakukan patroli intensif sejak hari pertama, tepatnya sejak insiden penyerangan Mako Jatinangor terjadi,” ujar AKBP Sandityo di Halaman Pusat Pemerintahan Sumedang (PPS).

Menurutnya, pembatalan aksi ini merupakan hasil dari langkah pencegahan yang dilakukan aparat, termasuk pendekatan humanis kepada para koordinator lapangan aksi.

Ini Baca Juga :  Truk Pengangkut Sepatu Hilang Kendali dan Terbalik di Tikungan Cikuda Jatinangor Sumedang

“Kami melakukan pendekatan-pendekatan humanis kepada para korlap aksi. Alhamdulillah, mereka secara resmi membatalkan aksi demonstrasi di Polres Sumedang dan DPRD Sumedang,” jelasnya.

Kapolres juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang membantu menjaga keamanan wilayah Sumedang.

“Ini semua berkat kerja sama semua pihak dan doa dari masyarakat Sumedang,” ucapnya.

Meski demikian, ia mengingatkan masih ada sejumlah pelajar yang terjaring razia saat hendak ikut unjuk rasa, baik di Sumedang maupun di luar daerah.

“Kami imbau para orang tua untuk mengawasi anak-anaknya agar hal serupa tidak terulang kembali,” tandasnya.