INISUMEDANG.COM – Menjelang peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2022, beberapa kegiatan akan dan telah digelar di Kabupaten Sumedang Jawa Barat.
Salah satu kegiatan HSN 2022 yakni gerak jalan santri yang diselenggarakan hari ini Kamis 20 Oktober 2022.
Dalam kegiatan tersebut sejumlah sponsor dan Bakal Calon Legistalif (Bacaleg) ikut berpartisiasi dalam HSN 2022.
Salah satu yang ikut berpartisipasi di HSN yakni Bacaleg DPR RI dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Hj. Neng Supartini.
Menurut Obot, satu unit sepeda motor telah di sumbangkan dalam kegiatan yang diselenggarakan PCNU dan Pemkab Sumedang tersebut.
“Bacaleg DPR-RI dapil Jabar IX Hj. Neng Supartini ikut berkontribusi dalam peringatan Hari Santri Nasional tahun 2022 yang diselenggarakan oleh PCNU Kabupaten Sumedang,” kata Obot kepada IniSumedang.Com Kamis 20 Oktober 2022.
“Adapun hadiah yang diberikan, kata Obot, yaitu berupa 1 buah motor diberikan oleh jajaran pengurus DPC PKB Sumedang dan diterima langsung oleh Ketua PCNU Sumedang KH. Idad Isti’dad.” sambungnya.
Sebagai informasi kegiatan HSN disumedang dimulai 16 hingga 22 Oktober 2021 yang dipusatkan di kantor Pusat Pemerintahan Kabupaten Sumedang (PPS) Jl. Prabu Gajah Agung, RT 4 RW 2, Situ, Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.