Kebakaran di Padalarang Tewaskan Bocah Usia 9 Tahun

Kebakaran di Padalarang
Ilustrasi

BANDUNG – Bocah usia 9 tahun tewas terpanggang dalam musibah kebakaran yang menghanguskan 2 rumah di wilayah Desa Padalarang, Kecamatan Padalarang, Bandung Barat, Kamis, 29 September 2022.

Berdasarkan informasi yang diterima para wartawan, bocah usia 9 tahun berinisial DA itu terjebak di dalam rumah usai pulang sekolah. Peristiwa kebakaran sendiri terlaporkan terjadi sekitar pukul 12.50 WIB.

Saat dikonfirmasi, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Bandung Barat. Meidi membenarkan adanya seorang bocah 9 tahun menjadi korban dalam kebakaran yang terjadi di Padalarang itu.

Ini Baca Juga :  Aksi Pencurian di Cinunuk Bandung Viral di Medsos, Pelaku Pura-pura Jadi Pembeli

“Korban berinisial DA yang masih duduk di kelas 3 SD tak sempat menyelamatkan diri saat si jago merah melalap rumahnya. Orangtua serta nenek kakeknya sedang berada di luar rumah,” ungkap Meidi.

Berdasarkan keterangan saksi, lanjut Meidi, api mulai terlihat dari salah satu rumah milik korban. Ada 2 rumah yang terbakar yang pertama rumah milik Badru (60) yang dihuni oleh 6 jiwa dan rumah Wawan Ramli (56).

” Terdampak kebakaran ini rumah Badrun mengalami rusak parah dan rumah Wawan mengalami rusak ringan. Sekitar 1,5 jam api dapat dipadamkan. Termasuk mengevakuasi korban yang meninggal dunia,” tandasnya.