INISUMEDANG.COM – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang meminta masyarakat untuk mewaspadai curah hujan tinggi yang berpotensi mengakibatkan bencana alam.
Kepala Seksi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Sumedang Adang mengatakan, pada 5 Februari lalu, pihaknya telah berkirim surat permohonan data ke Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) untuk prakiraan cuaca untuk 3 bulan ke depan di Kabupaten Sumedang.
Hasilnya, lanjut Adang, berdasarkan data dari BMKG, Kabupaten Sumedang berpotensi dilanda hujan dengan kategori sangat tinggi hingga kategori menengah hingga bulan April mendatang.
“Untuk itu, kami berharap warga tetap waspada curah hujan tinggi dengan intensitas sedang dan lebat, terutama bagi yang tinggal di pegunungan dan perbukitan, serta daerah aliran sungai yang tentunya dapat berpotensi timbulnya bencana,” kata Adang saat ditemui wartawan di ruang kerjanya, Jumat 15 Maret 2024.
Adang menuturkan, cuaca buruk
akibat curah hujan yang diperkirakan hingga bulan april tersebut tentunya dapat menimbulkan bencana hidrometeorologi, seperti angin kencang, tanah longsor, pergerakan tanah, ataupun banjir bandang.
Seperti diketahui, sambung Adang, Kabupaten Sumedang ini masuk kategori rawan bencana alam dan jika terjadi hujan lebat disertai angin kencang.
“Beberapa bencana sudah terjadi belakangan ini di Kabupaten Sumedang, mulai dari gempa bumi, longsor, banjir dan juga angin puting beliung. Untuk itu, kami terus mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan sebagai upaya mengurangi risiko bencana,” tuturnya.
“Dan perlu diketahui berdasarkan data BMKG curah hujan sangat tinggi hingga sedang itu diperkirakan akan terjadi di seluruh wilayah kabupaten Sumedang,” tambahnya.
Adang juga menyebutkan jika BPBD Sumedang telah memetakan daerah berpotensi bencana. Bahkan, sosialisasi dan edukasi pun kepada masyarakat terus dilakukan sebagai upaya untuk mitigasi bencana.
“Kami mengimbau masyarakat yang berada di wilayah rawan bencana seperti yang tinggal di daerah pegunungan, perbukitan ataupun yang tinggal di sepanjang aliran sungai untuk waspada jika terjadi hujan lebat yang berdurasi lama. Kami mengimbau mengungsi dulu ke tempat yang lebih aman,” harapnya.






