BANDUNG – Untuk membantu mengevakuasi korban gempa Cianjur. Pemkab Bandung ikut bergerak dan turut mengirimkan tim rescue dari jajaran Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Kabupaten Bandung.
Kepala Disdamkar Kabupaten Bandung Hilman Kadar menyampaikan banyaknya korban gempa Cianjur pada hari Senin, 21 November 2022 kemarin menjadi alasan pihaknya turun tangan membantu.
“Apalagi kebutuhan personel yang terbatas menjadi kendala dalam proses evakuasi korban”. Ungkap Hilman dalam keterangan tertulisnya yang diterima wartawan, Selasa 22 November 2022.
Kemudian setelah berkoordinasi dengan pihak terkait bersama Damkar Kabupaten Cianjur, lanjut Hilman. Pihaknya menurunkan satu regu penyelamat ke lokasi bencana untuk membantu mempercepat evakuasi korban.
“Tim tiba di lokasi (Senin) pukul 20.20 WIB, tim langsung bergerak ke titik pencarian korban gempa Cianjur di wilayah Kampung Kadudampit RT.01/RW.09, Desa Rancagoong, Kecamatan Cilaku,” tuturnya.
“Sulitnya akses evakuasi ditambah dengan beberapa kali gempa susulan tidak menyurutkan semangat tim dalam proses evakuasi korban. Mohon doanya agar proses evakuasi berjalan lancar,” sambung Hilman.
Sementara itu, Bupati Bandung Dadang Supriatna menyampaikan duka cita atas adanya musibah gempa bumi yang melanda wilayah Kabupaten Cianjur dengan korban ratusan jiwa baik yang meninggal dunia maupun luka-luka.
“Segenap Jajaran Pemkab Bandung mengucapkan turut berduka cita atas gempa bumi yang melanda Kabupaten Cianjur dan sekitarnya. Semoga masyarakat yang terdampak gempa diberikan kekuatan dan kesabaran oleh Allah SWT,” ungkap Dadang.
“Mari kita sejenak menundukan kepala serta memanjatkan doa bagi saudara-saudari kita yang ada di sana”. Ucap Politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menambahkan.