INISUMEDANG.COM – Dua remaja putri tewas usai sepeda motor yang dikendarainya terlibat tabrakan dengan minibus di Jalan Raya Bandung – Cirebon tepatnya di Desa Cibeureum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Minggu 7 April 2023 dini hari.
Kasatlantas Polres Sumedang AKP Yudi Sadikin menyampaikan, peristiwa kecelakaan itu melibatkan dua unit kendaraan. Yaitu sepeda motor jenis Honda Beat berplat nomor D-6768-AR yang dikendarai dua remaja wanita yang tewas dengan mobil Daihatsu Sigra dengan plat nomor D 1163 VDE, sekitar Pukul 01.15 WIB.
Untuk kronologisnya, lanjut Yudi, mobil Daihatsu Sigra yang dikendarai oleh warga bernama Iwan datang melaju dari arah Cirebon menuju Bandung. Ketika di lokasi kejadian, pengemudi diduga aka menyalip kendaraan jenis dump truk di depannya.
Namun disaat bersamaan, sambung Yudi. Sepeda motor yang dikendarai oleh dua remaja putri yang tengah berboncengan muncul dari arah berlawanan, sehingga tabrakan pun tak terelakan.
“Untuk pengemudi motor tewas seketika di lokasi kejadian. Sementara satu remaja yang dibonceng mengalami luka serius dan meninggal dunia saat menjalani perawatan di RSUD Sumedang,” ungkap Yudi, Minggu siang.
“Ketika kejadian, kedua korban perempuan tidak membawa identitas. Akan tetapi belakangan orang yang mengaku sebagai ayahnya dan sedang perjalanan ke Sumedang,” tambahnya.
Adapun untuk pengendara mobil, tambah Yudi, telah diamankan di Polres Sumedang.
“Pengendara mobil telah diamankan dan untuk penyebabnya sekarang masih lidik. Dan berdasarkan keterangan sementara didapat, bila ketika kejadian sepeda motor dalam keadaan mati lampunya,” ucapnya menandaskan.





